Detail Berita

Kelanjutan dari rapat Komisi Irigasi Pertama, rapat dilaksanakan pada hari Kamis, 28 Juli 2016 di ruang rapat Sindoro Bappeda Temanggung yang dihadiri oleh pengurus dan anggota Komisi Irigasi.

Susunan Acara :

  1. Pembukaan
  2.  Sambutan Bapak. Kepala Bappeda sekaligus membuka secara resmi Rapat Koordinasi Komisi Irigasi II
  3. Penyampaian materi oleh Bapak. Dwi Sukarmei
  4.  Tanya Jawab

5.     Penutup.

Dalam Sesi tanya jawab ada beberapa pertanyaan  dan saran :

1.   Bapak Agus Berbudi ( Ketua GP3A Aji Gambasan )

a.   Pengambilan Sumber Mata Air di Tuk Kebo dan Sedandan seharusnya diambil salah satu mata air tapi kenyataan nya diambil dari keduanya.

2.   Bapak Jiwarno ( P3A D.I Waduk )

a.   P3A tidak diberitahu bila ada proyek pembangunan Jaringan Irigasi

3.   Bapak Tuwarno ( D.I Sidodadi )

a.   Proyek yang dilaksanakan tidak sesuai dengan gambar rencana dan kebutuhan Tani

Jawaban / Tanggapan :

1.   PDAM sudah mengukur debit air sebelum dibangun sebesar 4,5 liter/ detik dan setelah dibangun menjadi 6 liter/ detik, sedangkan yang digunakan untuk air PDAM sebesar 1,5 liter/ detik sehingga tidak mengurangi jumlah debit untuk Irigasi

2. Sudah ada peraturan yang mengatur pelaksanaan pembangunan jaringan irigasi untuk melibatkan masyarakat pengguna (GP3A/ P3A)

3.   Segera dilakukan pengecekan di lokasi proyek yang dilaksanakan. rd/pwl