Pj Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo, Ketua DPRD Yunianto, Kapolres AKBP Ary Sudrajat, Dandim Letkol Inf Sriyono dan lain - lain menerima kunjungan lapangan Tim Verifikasi dan Validasi Program I - SIM For Kabupaten ( SDGs Award ) Tahun 2023 , di Ruang Pendopo Pengayoman Kompleks Rumah Dinas Bupati Temanggung, Senin (2/10/2023)
Tim verifikasi dipimpin oleh Ketua Verifikator I-SIM dan Panelis I-SIM, DR. ( Cand ) Muhrina Anggun Sari Hasibuan serta Head Office Surveyor Indonesia Divisi Pemasaran dan Pengembangan Perusahaan PT. Surveyor Indonesia, Winda Ari Susanti. Sebelumnya mereka telah melakukan kunjungan lapangan ke Desa Nglarangan, Kecamatan Tretep
Pj Bupati menyampaikan selamat datang di Kabupaten Temanggung, melalui cara ini diharapkan Temanggung semakin maju dan mendorong untuk berprestasi di tingkat nasional. SDGs ini sudah berlangsung di Temanggung sejak tahun 2015 dan hari ini tim penilai telah melihat inovasi Pemkab Temanggung yang ada di Kecamatan Tretep
Inovasi tersebut berawal dari program tematik di Desa Nglarangan Tretep dengan pembelian domba. Dari program tematik inilah membuat para pemuda kelompok Taruna Tani bergerak untuk berinovasi mengembangkan ternak serta melakukan pengolahan pangan dan pupuk
SDGs (Sustainable Development Goals / Tujuan Pembangunan Berkelanjutan) adalah agenda pembangunan dunia yang bertujuan untuk kesejahteraan manusia secara global. Terdapat 17 Tujuan Global dan 169 capaian yang terukur dan tenggat yang telah ditentukan oleh PBB. 17 tujuan tersebut adalah: (1) Tanpa kemiskinan; (2) Tanpa kelaparan; (3) Kehidupan sehat dan sejahtera; (4) Pendidikan berkualitas; (5) Kesetaraan gender; (6) Air bersih dan sanitasi layak; (7) Energi bersih dan terjangkau; (8) Pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi; (9) Industri, inovasi, dan infrastruktur; (10) Berkurangnya kesenjangan; (11) Kota dan komunitas berkelanjutan; (12) Konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab; (13) Penanganan perubahan iklim; (14) Ekosistem laut; (15) Ekosistem daratan; (16) Perdamaian, keadilan, dan kelembagaan yang tangguh; dan (17) Kemitraan untuk mencapai tujuan.
Semoga Kabupaten Temanggung berhasil meraih juara dalam SDGs Award Tahun 2023