Sebagaimana diatur dalam Peraturan Bupati Temanggung Nomor 14 Tahun 2022 tentang Tugas dan Fungsi Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olah Raga Kabupaten Temanggung dijelaskan bahwa SMP Negeri 1 Wonoboyo yang merupakan bagian dari Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olah Raga Kabupaten Temanggung mempunyai tugas membantu Bupati dalam melaksanakan urusan pemerintahan bidang pendidikan, bidang kepemudaan dan olah raga yang menjadi kewenangan Daerah dan tugas pembantuan yang ditugaskan kepada Daerah. Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 41 Tahun 2018 tentang Nomenklatur Jabatan Pelaksana Bagi Pegawai Negeri Sipil Di Lingkungan Instansi Pemerintah bahwa tugas Verifikator Keuangan adalah melakukan kegiatan verifikasi terhadap dokumen usulan pencaian anggaran.
Adapun permasalahan yang ada antara lain (a) Belum optimalnya laporan pembukuan keuangan di SMP N 1 Wonoboyo, (b) Belum optimalnya sistem administrasi penggajian pegawai di SMP N 1 Wonoboyo, (c) Belum optimalnya arsip dokumen keuangan di SMP N 1 Wonoboyo, (d) Belum adanya SOP Verifikasi Keuangan di SMP N 1 Wonoboyo, dan (e) Belum optimalnya penyimpanan SPJ Dana BOS di SMP N 1 Wonoboyo.
Inovasi ini dibuat berdasarkan identifikasi beberapa isu-isu yang ditemukan dalam melaksanakan tugas sebagai Verifikator Keuangan di SMP Negeri 1 Wonoboyo. Identifikasi isu-isu yang diangkat berasal dari individu, unit kerja, maupun organisasi. Berdasarkan pengalaman penulis selama bekerja di SMP Negeri 1 Wonoboyo, terdapat isu yang menjadi perhatian, yaitu Belum Optimalnya Sistem Administrasi Penggajian Pegawai di SMP N 1 Wonoboyo.
Sistem administrasi penggajian pegawai merupakan salah satu isu yang perlu diperhatikan karena sistem administrasi penggajian yang diterapkan saat ini masih manual baik untuk pembuatan struk maupun potongan gajinya sehingga sangat berisiko karena menyangkut hak pegawai di SMP N 1 Wonoboyo. Bendahara gaji bekerja kurang efektif dan efisien karena harus benar-benar cermat dan memerlukan waktu yang lebih lama. Oleh karena itu, sebagai gagasan pemecahan isu tersebut dilakukan Optimalisasi Sistem Administrasi Penggajian Pegawai dengan Aplikasi Payroll di SMP Negeri 1 Wonoboyo Kabupaten Temanggung melalui pemanfaatan media digital.
Adapun inovasi ini mempunyai unsur kebaharuan dan keunggulan diantaranya (a) Adanya Aplikasi Payroll sistem administrasi penggajian pegawai SMP N 1 Wonoboyo yang merupakan inovasi IT dalam sistem administrasi penggajian yang sebelumnya secara manual, (b) Tersedianya data penggajian pegawai di SMP N 1 Wonoboyo yang berupa data penghasilan maupun data potongan dan sudah dimasukan ke dalam Aplikasi Payroll sehingga memudahkan dalam mencari data yang dibutuhkan, dan (c) Terlaksananya penggajian pegawai SMP N 1 Wonoboyo dengan menggunakan Aplikasi Payroll, dalam pelaksanaan ini para pegawai antusias adanya inovasi dalam sistem administrasi penggajian ini karena memudahkan pegawai dalam melihat membuat maupun yang menerima struk gaji karena sudah dibuat dengan rinci.
- Metode pembaharuan yang dilakukan untuk mengetahui kondisi sebelum dan sesudah adanya inovasi sebagaimana berikut:Kondisi sebelum yaitu (a) Pegawai masih membuat struk secara manual, (b) Data-data penggajian pegawai SMP N 1 Wonoboyo masih ditulis dalam buku, dan (c) Sistem administrasi penggajian masih dilakukan secara manual, dari pendataan sampai pembuatan struk gaji.
- Kondisi sesudah yaitu (a) Aplikasi Payroll menjadikan pembuatan struk gaji secara otomatis, (b) Semua data-data sudah dimasukan ke dalam perangkat lunak, dan (c) Semua aktivitas dalam sistem administrasi penggajian sudah menggunakan perangkat lunak dan media digital.
Tahapan inovasi yang dilakukan antara lain (1) Melakukan rancangan pembuatan sistem administrasi penggajian dengan Aplikasi Payroll di SMP N 1 Wonoboyo, (2) Melakukan pembuatan aplikasi sistem administrasi penggajian pegawai berbasis payroll di SMP N 1 Wonoboyo, (3) Mengidentifikasi data-data penggajian pegawai di SMP N 1 Wonoboyo, (4) Menerapkan sistem berbasis payroll penggajian pegawai SMP N 1 Wonoboyo, dan (5) Melakukan evaluasi pelaksanaan sistem administrasi penggajian berbasis Payroll di SMP N 1 Wonoboyo.
Tujuan adanya inovasi adalah sebagai berikut:
- Memperbaiki sistem administrasi penggajian di SMP Negeri 1 Wonoboyo agar para pegawai dapat mudah memahaminya.
- Memudahkan para pegawai untuk melihat secara rinci perincian penghasilan maupun potongan.
- Memudahkan dalam mengelompokan data pada sistem administrasi penggajian di SMP Negeri 1 Wonoboyo agar semakin efektif dan efisien.
- Memberikan pelayanan, pemahaman dan kemudahan dalam pelaksanaan sistem administrasi penggajian pegawai berbasis payroll di SMP N 1 Wonoboyo.
- Memberikan kontribusi mewujudkan nilai-nilai organisasi yaitu kreatif dan inovatif.
Manfaat adanya inovasi adalah sebagai berikut:
- Pegawai pelaksana (Bendahara Gaji) di SMP Negeri 1 Wonoboyo Kabupaten Temanggung, yaitu lebih mudah dalam melakukan administrasi penggajian pegawai dan meningkatkan pelayanan dalam penggajian para pegawai.
- Pegawai SMP Negeri 1 Wonoboyo, yaitu lebih mudah dalam melakukan pengecekan penghasilan dan potongan gaji yang di struk gaji.
Hasil dengan adanya inovasi adalah sebagai berikut:
- Adanya Aplikasi Payroll sistem administrasi penggajian pegawai SMP N 1 Wonoboyo merupakan inovasi IT dalam sistem administrasi penggajian yang sebelumnya secara manual.
- Tersedianya data penggajian pegawai di SMP N 1 Wonoboyo yang berupa data penghasilan maupun data potongan dan sudah dimasukan ke dalam Aplikasi Payroll sehingga memudahkan dalam mencari data yang dibutuhkan.
- Terlaksananya penggajian pegawai SMP N 1 Wonoboyo dengan menggunakan Aplikasi Payroll, dalam pelaksanaan ini para pegawai antusias dengan adanya inovasi dalam sistem administrasi penggajian ini karena memudahkan pegawai dalam melihat, membuat, maupun menerima struk gaji karena sudah dibuat dengan rinci.