Detail Berita

Senin, 12 Juli 2024 bertempat di Ruang Progo Bappeda Kabupaten Temanggung, diadakan Sosialisasi Pembayaran PBB P2 secara non-tunai oleh Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD). Acar ini diikuti leh semua karyawan baik ASN maupun Non-ASN Bappeda. Pada sosialisasi ini dipaparkan cara mengecek PBB-P2 yang belum bayar dan jumlah nominalnya melalui web pajak.temanggung.go.id.  Disini juga disediakan fitur untuk membayar langsung melalui QRIS atau melalui BIMA Mobile. Tujuan dari adanya sosialisasi ini adalah untuk meningkatkan proses pembayaran Pajak Daerah secara elektronik. Manfaatnya, masyarakat bisa membayar tanpa harus datang ke kantor dan antre, atau dititipkan ke perangkat desa yang rawan lupa pembayaran.