Rabu, 24 Juli 2024, bertempat di aula Progo Bappeda Kabupaten Temanggung Dilaksanakan Rapat Koordinasi Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (Rakor TKPKD) Semester I Tahun 2024. Rapat diikuti poleh perangkat daerah yang mengampu program penghapusan kemiskinan ekstrem.
Rapat dibuka oleh Pj Bupati Temanggung Drs. Hary Agung Prabowo, M.M yang mendorong seluruh perangkat daerah pengampu program penghapusan kemiskinan ekstrem untuk lebih giat bekerja agar taret kemiskinan ekstrim 0% tercapai di tahun 2024. Setelah pembukaan oleh Pj. Bupati, dipaparkan seputar kemiskinan ekstrim dan kondisinya di Kkabupaten Temanggung
Rakor TKPKD bertujuan untuk melaksanakan percepatan penghapusan kemiskinan dan kemiskinan ekstrem di Kabupaten Temanggung Menuju Indonesia Emas Tahun 2045, Angka kemiskinan di Kabupaten Temanggung Pada Tahun 2024 berada di urutan ke 12 se-Jawa Tengah. Presentase angka kemiskinan sebesar 8,67% menurun dibandingkan tahun 2023. Sedangkan tingkat kemiskinan ekstrem Kabupaten Temanggung tahun 2023 sebesar 0,33?rada diperingkat ke 11 se-Jawa Tengah
Pemerintah Kabupaten Temanggung dalam upaya penurunan kemiskinan dan kemiskinan ekstrem dengan beberapa kebijakan yang diterapan di masing-masing Perangkat Daerah (1 PD 1 Desa Dampingan). Tidak hanya dengan perangkat dinas guna penurunan jumlah penduduk miskin, akan tetapi berkerjasama dengan Instansi seperti BAZNAS, LAZIS NU, LAZIS MU, LAZIS Jateng, dan instansi lainnya yang berperan aktif dalam kegiatan ini
# Terus Bergerak Terus Berinovasi Menuju WBK