Jumat 11 Oktober 2024, bertempat di Ruang Rapat Prau BAPPEDA Kabupaten Temanggung, dilaksanakan rapat koordinasi persiapan penerjunan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Tahun 2024.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan (LITBANG) BAPPEDA dan dihadiri oleh perwakilan UNY, Dinpermades, Dindukcapil, Kesbangpol, Camat serta Kepala Desa yang menjadi lokasi penempatan KKN tersebut.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka penerjunan dan pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Tahun 2024 sekaligus mensinergikan dan menyamakan persepsi antar pihak terkait mengenai program kerja mahasiswa untuk mendukung kegiatan pembangunan di desa bersama Perangkat Daerah terkait.
#TerusBergerakTerusBerinovasi
#BappedaTemanggungMenujuWBK